Selasa, 24 Januari 2017

Bersyukur Dalam Kehidupan

📢 Ust. Andreas
🏡 Muntilan,  25012017
📝 @ArtieTeja

🌷BERSYUKUR DALAM KEHIDUPAN🌷

☀QS.  Al-Maidah:35, bagaimana agar hidup kita selalu beruntung di dunia dan akhirat:

1. Bertakwalah kepada Allah.
👉Takwa itu menjalankan perintah Allah dari yang kecil sampai yang besar.  Ibadah kecil yaitu senyum, menyingkirkan batu di jalan,  dll.  Ibadah terbesar yaitu haji, niat karena Allah.Dan menjauhi larangan Allah dari dosa terkecil sampai dosa terbesar.
👉Buah takwa yaitu dimudahkan urusan/jalannya selalu mudah, rezeki dari arah tak terduga-duga, dan mendapatkan surga.
👉Yang dilihat Allah adalah hati dan amal perbuatan.

2. Dan carilah jalan untuk mendekat kepada Allah SWT.
👉Dengan jalan sholat,  dzikir,  doa,  menjalankan perintah-Nya dan menjauhi larangan-Nya.
👉Pertolongan Allah sangat dekat,  mendekatlah kepada-Nya.
👉Memperbanyak istighfar.

3.  Bersungguh-sungguh
👉Lakukan terus/istiqomah tidak hanya ketika ada masalah saja mendekatnya.
👉Niatkan karena Allah SWT.
👉Usaha/ikhtiarnya sungguh-sungguh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar