Kamis, 09 Februari 2017

Sirah Nabawiyyah: Hijrah Nabi Muhammad Saw ke Thaif

📢Ust. Nur Kholis
🏡Masjid Muadz bin Jabal
📝@ArtieTeja

🌀Sirah Nabawiyyah: Hijrah Nabi Muhammad Saw ke Thaif🌀

☀Sekilas Thaif
Mekah-Thaif +- 65km,  daerah yang relatif subur,  berhawa sejuk,  banyak tokoh Mekah yang memiliki rumah peristirahatan dan kebun di Thaif
☀Hijrah ke Thaif tahun 10 kenabian Beliau.
☀Yang tinggal di Thaif rata-rata orang terhormat dan sebagai tempat persinggahan orang-orang yang akan berhaji dari Yaman
☀Pohon Ya'kum ada di kota Thaif yang akan menjadi makanan orang di neraka, bahkan bunga-bunga yang digunakan sebagai minyak wangi sangat subur di Thaif.

🍃Beliau berdakwah/hijrah di Thaif, mengapa Thaif?
Kedudukan Thaif saat itu
Agama: Pusat pemujaan berhala Latta, Uzza, Ya'uq, dll (nama tuhan mereka)
Politik: wilayah kabilah Tsaqif
Ekonomi: lokasi pasar 'Ukazh (pasar tiban saat musim Haji)

🔶Kedudukan Politik
🔸Thaif salah satu kota terbesar selain Makkah.
🔸Thaif merupakan kediamab Kabilah Tsaqif (kabilah terbesar saingan Quraisy), saat penyerangan Abrahah ke Makkah mereka melakukan deal dengan Abrahah agar tidak diserang.
🔸Abu Mas'ud Amr bin Umair Ats-Tsaqafi (QS Az-Zukhruf: 31).

🔷Sekilas Pasar 'Ukazh
🔹'Ukazh salah satu pasar terpenting di Jazirah Arab.
🔹Penyair akan berlomba di 'Ukazh. Para penyair pun menjadikan kesempatan untuk menjadi terkenal di pasar ini.
🔹Tempat berkumpulnya banyak orang yang akan membuat Islam dikenal di seluruh dunia.
🔹Bagian dari rute perjalanan saat ibadah Haji
Dari tanggal 1 Dzulqi'dah hingga 20 Dzulqi'dah, orang yang hendak berhaji berkumpul di pasar ini terlebih dahulu pada tangga tersebut.
🔹Lalu pindah ke Pasar al-Majinnah dari tangga 21 Dzulqi'dah hingga terlihat hilal bulan Dzulhijjah. Lalu pindah ke Pasar Dzu Majaz hingga Arafah.
🔹Tempat penting transaksi ekonomi seklaigus penyebaran informasi ke selurih Jazirah Arab.

👉Nabi di Thaif hanya 10 hari, hijrah beliau yang terberat ⏩ Perjalanan Thaif adalah berangkat dengan kesedihan (karena di Madinah tidak bisa berdakwah)  dan pulang juga dengan kesedihan.
👉Hijrah beliau di Thaif ditemani oleh Zaid bin Haritsah (anak angkat Beliau).
👉Beliau lakukan dengan berjalan kaki.
👉Hijrah beliau di bulan Syawal tahun 10 kenabian.
👉Dilakukan setelah Makkah menghadapi jalan buntu,  yaitu tekanan di Makkah semakin menjadi-jadi,  kaum muslimin terpencar antara Habasyah-Makkah.
👉Sasaran dakwah ke Thaif (tempat berhala Latta), tujuannya: mengajak Bani Tsaqif masuk Islam,  mencari perlindungan dan pembelaan dari mereka, mencari pusat baru bagi kegiatan dakwah,  dan Habasyah tidak memungkinkan.
👉Rasulullah Saw disambut oleh Abbu Yalil, Mas'ud dan Habib bin Amr (kakak-adik).
👉Beliau mendakwahi tiap tokoh yang ditemui. 👉Tinggal 10 hari sebelum akhirnya ditolak,  diusir hingga dilempari (Sahaya dan anak-anak dikerahkan turut serta). Rasulullah terluka,  Zaid yang sibuk menjadi tameng Rasulullah dan terlula parah ⏩ Kekerasan adalah jalan buntu ahlul bathil saat gagal bertukar pikiran.
👉Berlindung di kebun milik 'Utbah dan Syaibah bin Rabi'ah. Rasulullah Saw berdoa: "Ya Allah, kepadaMu aku mengadukan kelemahanku,  kurangnya kesanggupanku dan ketidakberdayaan diriku berhadapan dengan manusia. Wahai Dzat Yang Maha Pengasih lagi Maha penyayang, Engkau adalah Rabb orang-orang yang lemah,  Engkaulah Rabbku,  kepada siapa hendak Engkau serahkan diriku?  Kepada orang jauh yang bermuka masam kepadaku, ataukah kepada musuh yang akan menguasai urisanku?  Aku tidak peduli asalkan Engkau tidak murka kepadaku,  sebab sungguh teramat luas afiat yang Engkau limpahkan kepadaku.  aku berlindung dengan cahaya WajahMu yang menyinari segala kegelapan dan karenanya urusan dunia dan akhirat menjadi baik,  agar Engkau tidak menurunkan kemarahanMu kepadaku atau murka kepadaku.  Engkaulah yang berhak menegurku hingga Engkau ridha.  Tidak ada daya dan kekuatan selain denganMu"
👉Akhirnya Utbah dan Syaibah menyuruh pembantunya yaitu Addas (Nasrani)  untuk mengambilkan anggur untuk Rasulullah Saw.Ketika Rasulullah membaca "Bismillah" saat akan memakan anggur,  Addas bertanya darimana asal Rasulullah,  setelah tahu asal Rasulullah Addas langsung merengkuh kepala Rasulullah,  mencium tangan dan kaki beliau. Addas orang yang mempercayai Beliau adalah seorang Nabi.
👉Rasulullah keluar dari kebun itu dalam keadaan murung,  sedih,  dan hati teriris-iris menuju Makkah.
👉Setelah berjalan beberapa saat dan tiba di Qarnul Manazil,  Allah mengutus Jibril disertai seorang malaikat penjaga gunung, yang meminta pendapatnya untuk meratakan Akhsyabaini kepada penduduk Makkah. Dari perjalanan inilah Rasulullah men-Islamkan beberapa Jin setelah mendengar QS. Al-Fatihah ketika Rasulullah sholat.
👉Allah mengutus sekumpulan Jin yang disebutkan Allah di dua tempat dalam Al-Qur'an (QS Al-Ahqaf:29-31 dan QS Al-Jinn:1-2).
👉Al-Muth'in Adi yang melindungi Rasulullah saat masuk kota Makkah dengan berseru "Wahai semua orang Quraisy,  sesungguhnya aku telah memberikan jaminan perlindungan kepada Muhammad. Maka tak seorang pun di antara kalian boleh bertindak semau sendiri terhadap dirinya".
👉Rasulullah Saw senantiasa teringat perlindungan yang diberikan Muth'im, maka beliau bersabda tentang para tawanan Perang Badar "Andaikata Al-Muth'im masih hidup,  lalu dia meminta kepadaku untuk mengasihi para tawanan ini,  tentu aku akan menyerahkan urusan mereka kepadanya".

♦Hikmah dan Pelajaran
🔻Tugas Nabi mengajarkan (aqidah,  ibadah,  dll)  juga kesabaran,  sekaligus mencontohkannya (uswah hasanah).  Salah satu bentuk sabar dalam berdakwah.
🔻Pengorbanan Zaid terhadap Rasulullah,  kecintaan sahabat terhadap Rasulullah yang lebih besar dari kecintaan kepada diri sendiri.
🔻Rasulullah juga manusia yang bisa merasa sedih,  namun Beliau merelakannya untuk Khaliq nya (ikhlas dan ridha).
🔻Pengaduan kepada Allah bukan wujud ketidaksabaran/putus asa, namun wujud penghambaan: merendahkan diri dan menghinakan diri di Hadapan Allah Swt adalah bentuk ta'abudi/taqarrub kepadaNya.
🔻Doa adalah senjata bagi kaum muslimin. Doa yang akan mendatangkan pertolongan dari Allah.

Sumber: pptsirahnabawiyah. wordpress. com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar